Ada Muatan Politis di Pergantian Kurikulum - Berita Kampus I Informasi online Mahasiswa
Headlines News :

Info Beasiswa

Info Beasiswa Lainnya... »

Label 1

Komunitas

INFO LOMBA

Info Lomba Lainnya... »
Home » , » Ada Muatan Politis di Pergantian Kurikulum

Ada Muatan Politis di Pergantian Kurikulum

Written By Wacana Kampus on 26 Desember 2012 | 13.28.00

 WAKAnews, MAKASSAR - Kurikulum yang berlaku di Indonesia seharusnya berlaku selama 10 tahun lamanya. Hal itu diungkapkan oleh Ketua jurusan KTP FIP UNM, Pattaufi selaku pengamat kurikulum pendidikan Indonesia. Akan tetapi, dalam kenyataannya, kurikulum seringkali berganti-ganti sebelum mencapai masa "habis berlakunya".

Selain itu, Pattaufi sangsi jika kurikulum 2013 ini bakal berlaku sampai 10 tahun mendatang. Menurutnya, pemberlakuan kurikulum di Indonesia selama ini selalu saja ditunggangi oleh pihak-pihak tertentu yang memuat unsur politis. “Istilah ganti menteri, ganti kurikulum yang berkembang selama ini bisa jadi benar. Apalagi kurikulum kan berlaku secara nasional, termasuk kurikulum baru ini nantinya,” ujarnya.

Tidak berbeda, Ketua FK-PAGI, Nurdin membenarkan, setiap ada pergantian menteri selalu saja akan ada perubahan kurikulum. “Kita tidak bisa menampik hal seperti itu, apalagi kita hanya sebagai pelaksana saja. Imbasnya, siswa malah jadi kelinci percobaan,” tegasnya.

Meskipun demikian, Abdul Salam mengatakan pihak-pihak yang melemparkan pernyataan ganti menteri, ganti kurikulum, hanyalah orang-orang yang tidak mengerti betul mengenai kurikulum. Sebagaimana berkembangnya teknologi, maka kurikulum maupun sistem pendidikan sudah sewajarnya menyesuaikan diri. “Kurikulum harus dipacu scepat mengikuti perkembangan zaman,” tampiknya. (wk/profesiunm.com)
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Nasional

More on this category »
 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. Berita Kampus I Informasi online Mahasiswa - All Rights Reserved
Original Design by Creating Website Modified by Adiknya