![](https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhpWPSj4gTacZzCoyZA6xCm9SwXTLa78sUjj4ZLpbRBDAQ4a4XtpjXPkwUnpBQYXf6VlbhhhGzY9fhIIOJW7V9zG8-ygZURzeF96b4Lq9uNYkpE8llTscm92tN8tlrK0GmuVa75M_s8tZM/s320/481790_488554057834636_1200929404_n.jpg)
Dalam aksinya, mereka menuntut Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) agar mengusut tuntas kasus-kasus korupsi yang belum juga memberi memberi efek jera kepada para koruptor. Mereka juga mendesak KPK untuk melakukan pemeriksaan kepada Wakil Presiden, Budiono terkait kasus Bank Century yang telah merugikan negara sebesar Rp6,7 Triliun.
"Kami mendesak Abraham selaku Ketua KPK untuk menetapkan Budiono sebagai tersangka dalam kasus korupsi dana Bank Century. Hukum tak boleh pandang bulu demi tegaknya keadilan", teriak salah seorang demonstran dalam orasinya.
Selain itu para mahasiswa juga menuntut masalah pemberantasan korupsi yang semakin menggila di era pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono - Budiono ini. (Abr)
0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !